Air Sumber Kehidupan

 


Air sangat penting dalam kehidupan. Tanpa air, semua makhluk hidup yang ada di bumi akan mati. Tanpa air manusia bisa kehausan, kekurangan zat air di badannya hingga mengakibatkan kematian. Tanpa air, hewan juga akan kehausan dan akhjrnya mati. Begitu pula tanah tanpa air akan menjadi tandus dan gersang, tumbuh-tumbuhan akan layu dan kering hingga kemudian mati. Masalah air adalah masalah dunia dan masalah kehidupan.

Air yang bersih dapat digunakan untuk membersihkan segala sesuatu dari kotoran. Selain itu, digunakan pula untuk minum yang sangat penting bagi kesehatan seluruh makhluk hidup. Akan tetapi, kenyataannya air bersih sekarang ini susah didapatkan karena air mulai tercemar. Air tidak bersih lagi seperti asal mulanya dahulu yang disebabkan oleh perilaku dan perbuatan manusia yang tidak bersahabat lagi dengan alam,

Tercemarnya air menyebabkan rusaknya ekosistem dan kelestarian alam. Kehidupan manusia menjadi terancam karena timbulnya berbagai penyakit yang disebabkan oleh air yang tidak bersih. Pencemaran air merupakan masalah global utama yang membutuhkan evaluasi dan revisi kebijakan sumber daya air pada semua tingkat (dari tingkat internasional hingga sumber air pribadi dan sumur). Telah dikatakan bahwa polusi air adalah penyebab terkemuka di dunia untuk kematian dan penyakit bagi masyarakaj|||

Air yang tercemar tentu membawa banyak kerugian bagi masyarakat, mengingat kedudukan air sebagai salah satu elemen terpenting dari kehidupan kita. Berikut ini sebagian akibat dari pencemaran air bagi kehidupan sehari-hari yang seluruhnya bermuara pada satu hal, yaitu mengakibatkan terganggunya kesehatan.

1. Tumbuhnya mikroorganisme berbahaya yang berasal dari pembusukan sampah. Jika masuk ke dalam tubuh, mikroorganisme ini akan menimbulkan berbagai macam penyakit.

2. Air yang beracun sehingga berbahaya jika dikonsumsi. Racun ini bisa berasal dari limbah kimiawi rumah tangga, industri, pestisida kegiatan pertanian, dan sebagainya.

3. Kesulitan untuk memperoleh air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.

4. Terganggunya keseimbangan ekosistem di dalam air yang bisa berdampak juga untuk kehidupan manusia. Contohnya, berkurangnya populasi ikan di sungai atau laut.

Air memberikan banyak manfaat bagi hidup kita. Dengan air kita dapat makan, minum, mencuci, mandi, membersihkan barang, bermain, dan sebagainya. Lalu pernahkah terlintas di pikiran kita bagaimana jika kita hidup di bumi ini tanpa air? Penyebab lingkungan air tercemar dan rusak adalah kesalahan dan kelalaian kita sebagai manusia dalam memanfaatkan, memelihara, dan merawat ketersediaan air dalam kehidupan sehari-hari. Lalu setelah menyadari akan segala kecerobohan ini, kita seharusnya dapat berubah. Kita harus berubah, mencoba berpikir dengan segala potensi akal sehat yang kita miliki untuk dapat berbuat sesuatu demi menyelamatkan kelestarian air di bumi ini.

Untuk menjaga kelestarian air, ada beberapa hal yang dapat kita lakukan, di antaranya:

1. Menghemat penggunaan air bersih.


2. Membuang sampah pada tempatnya.


3. Mengadakan pengolahan limbah secara benar dan tepat.


4. Menjalankan reboisasi agar hutan tetap terjaga kelestariannya.


5. Mencegah penebangan pohon secara liar.


Oleh karena itu, marilah kita melakukan perubahan sekecil apa pun sejak dini demi kelangsungan hidup yang lebih baik lagi bagi generasi penerus bangsa. Dimulai dari sekarang, mari lakukan secara bersama-sama, berpikir dan berupaya untuk "menyelamatkan" kelangsungan kehidupan di muka bumi ini dengan upaya "melestarikan" keberadaan air.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama